Penyakit lupus merupakan salah
satu penyakit degeneratif yang bisa berbahaya ketika kambuh. Penyakit
ini bukan merupakan satu penyakit menular sehingga tidak perlu ditakuti
atau melakukan pendiskriminasian pada penderita. Sebetulnya kata lupus
berasal dari bahasa latin yang artinya “anjing hutan” dikarenakan
terdapatnya bercak di wajahnya membentuk pola seperti kupu-kupu yang
juga mirip seperti yang dialami oleh penderita. Penyakit lupus adalah
penyakit kambuhan yang tidak dapat dideteksi karena berhubungan dengan
kelainan sistem kekebalan tubuh atau sering disebut dengan penyakit auto
imun. Penyebab lupus hingga sekarang masih belum di ketahui secara
pasti, oleh sebab itu pentingnya dilakukan deteksi dini.
Baca Juga :Penyebab Lupus |
Berikut ini akan di uraikan gejala penyakit lupus sebagai pengetahuan awal pembaca seputar penyakit tersebut .
Munculnya bercak merah
Gejala
awal yang paling terlihat jelas dari penderita penyakit lupus yaitu
munculnya bercak merah pada hidung dan kedua pipi membentuk seperti
kupu-kupu atau sering disebut butterfly rash. Untuk keadaan yang lebih
parah, seorang penderita bisa mengalami gejala seperti ini hampir di
seluruh tubuhnya. Penyebab lupus secara pasti yang masih belum di
ketahui yang kemudian dapat menyebabkan tanda gejala seperti ini
kerapkali dihubungkan dengan penyakit lainnya. Tanda lahir atau Toh,
adalah kelainan pada kulit dengan gejala yang sama yang kerapkali
membingungkanorangtua.
Rasa capek yang berlebihan dan anemia yang parah
Penyakit
lupus adalah penyakit kelainan sistem imun ditandai dengan kurangnya
kontrol imunitas yang lalu berasumsi seluruh jaringan dalam tubuh adalah
benda asing. Sebab itu, ketika penyakit ini kambuh dan menyerang sel
darah, penderita akan terlihat menunjukkan gejala mirip seperti
penderita anemia, yakni salah satunya adalah sering kecapekan. Penyebab
lupus kambuh yaitu terlalu capek atau stres menjadi penyebab yang paling
banyak sepanjang kasus penderita penyakit lupus.
Rasa nyeri pada bagian persendian
Ketika
penyakit lupus kambuh, penderita sering mengalami nyeri atau pegal di
sekitar persendian. Hal ini berarti imunitas dalam tubuh sedang
menyerang bagian tersebut . Penyebab lupus bisa menyerang jaringan dalam
tubuh yang berbeda-beda hingga saat ini masih belum di ketahui.
Sehingga penderita juga pantas waspada untuk menjaga secara
terus-menerus kondisi kesehatannya untuk menghindari kemungkinan buruk
terjadi.
Nafas susah dan berat
Penderita
penyakit lupus ketika kambuh biasanya akan diiringi dengan frekuensi
nafas yang kurang teratur, berat dan sulit. Hampir sama dengan sesak,
penderita bahkan bisa juga mengalami gagal nafas saat penyakit ini
kambuh. Saat ha ini terjadi maka dapat di pastikan bahwa penyakit ini
sedang menyerang sistem pernafasannya dan harus segera mendapatkan
pertolongan sebelum terlambat.
Sensitif pada cahaya
Penderita
lupus cenderung lebih sensitif terhadap cahaya dibandingkan dengan
orang pada umumnya. Cahaya yang terlalu terang bisa saja menjadi Penyebab lupus
kambuh dengan ditandai munculnya bercak merah pada area wajah.
Menggunakan syal, topi, atau penutup mata merupakan anjuran yang dapat
digunakan untuk proteksi penderita.
Itulah
beberapa gejala penyakit lupus yang perlu diwaspadai jika saja salah
satu atau beberapa muncul pada diri sendiri, anak, atau bahkan salah
seorang dari saudara kita. Melakukan pencegahan lebih baik daripada
mengobati.